Bobo.id - Wilayah administrasi dibagi-bagi menjadi beberapa bagian. Teman-teman tentu sudah tahu tentang kota, kecamatan, kelurahan, desa, Rukun Tetangga (RT), hingga Rukun Warga (RW), kan?
Setiap pembagian wilayah ini memiliki pemimpin daerahnya masing-masing. Sama halnya seperti desa dan kelurahan.
Nah, agar pemimpin di desa dan kelurahan bisa menjalankan tugasnya dengan baik, ada beberapa hal yang perlu dilakukan.
Pembagian Wilayah Pemerintahan
Ada berbagai fasilitas umum di sekitar kita, seperti jalan raya, puskesmas, rumah sakit, sampai sekolah.
Fasilitas umum ini dibangun dan dikelola oleh pemerintahan yang berjalan di wilayah itu dan mengelola berbagai fasilitas tadi.