Mitos-Mitos di Berbagai Daerah, Rangkuman dan Soal Materi Belajar dari Rumah TVRI, 28 Agustus 2020

By Iveta Rahmalia, Jumat, 28 Agustus 2020 | 08:41 WIB
Program Belajar dari Rumah di TVRI hari ini untuk SMP membahas tentang Mitos-Mitos di Berbagai Daerah. (Creative Commons)

Berikut ini beberapa cara agar kita tidak percaya begitu saja pada mitos.

1. Berpikir Kritis

Berpikir kritis yaitu suatu sikap yang tidak mudah percaya dengan cara membuat pertanyaan yang logis atau masuk akal.

Kita harus berpikir dulu terhadap apa yang kita baca, dengar, dan lihat. Contohnya berpikir apakah hal itu bisa dibuktikan atau tidak bisa dibuktikan.

2. Selalu Pikirkan Hal yang Positif atau Hal yang Baik

Pikiran yang positif bisa melatih kita untuk tidak percaya pada mitos. Cobalah memikirkan hal-hal yang positif daripada selalu membayangkan hal yang buruk.

Selain itu sebaiknya perbanyak teman yang tidak percaya pada mitos. Bersama mereka, kita jadi terlatih karena melakukan sesuatu tanpa harus khawatir dengan mitos.

Hal yang Harus Dilakukan Kalau Pergi ke Suatu Daerah dan Mendengar Mitos yang Harus Dipatuhi

A. Patuh Karena Menghormati Masyarakatnya

Mitos memang biasanya belum terbukti kebenarannya. Namun, jika kita mengunjungi suatu daerah yang masih mempercayai mitos, bukan berarti kita langsung tidak perduli.

Apalagi jika itu terkait dengan kebudayaan atau religiositas.

Baca Juga: Apa yang Harus Dilakukan oleh Masyarakat agar Tidak Percaya Begitu Saja pada Mitos?