Bagaimana Cara Menjumlahkan Bilangan Desimal?
Karena bilangan desimal ini berbeda dengan bilangan lain yang bulat, maka cara penghitungannya, salah satunya penjumlahannya juga berbeda, nih.
Untuk menjumlahkan bilangan pecahan desimal, maka yang harus dilakukan adalah meletakkan titik desimalnya sejajar atau segaris.
Contohnya adalah pada bilangan 9,087 + 15,31. Maka titik desimal ada pada angka 9 dan 15.
Angka 9 berlaku sebagai satuan, sedangkan angka 15 memiliki satuan serta puluhan.
Sehingga angka 9 bisa dituliskan di atas angka 5, yang juga merupakan satuan. Jadi nanti penjumlahannya adalah 9 + 15, dan bilangan di belakang koma ditambahkan masing-masing.
Maka hasil dari 9,087 + 15,31 = 24,397.
Baca Juga: Rangkuman dan Soal Sistem Pencernaan, Belajar dari Rumah TVRI untuk Kelas 4-6 SD