Suara yang Didengar Setiap Hari Bisa Menjadi Polusi Suara, Ketahui Dampaknya Bagi Tubuh, yuk!

By Tyas Wening, Minggu, 6 September 2020 | 15:00 WIB
Ilustrasi menutup telinga (Pixabay)

Bobo.id - Setiap hari, kita pasti mendengar berbagai macam suara.

Baik itu suara kendaraan di jalan, suara pekerjaan jalan atau pembangunan, suara keras dari tempat tertentu, atau berbagai suara lainnya.

Apakah teman-teman menyadari, kalau suara-suara tadi bisa menjadi polusi suara di sekitar kita?

Ya, polusi yang ada di sekitar kita setiap hari bukan hanya polusi udara saja, teman-teman.

Baca Juga: Tanpa Disadari, 3 Hal Sederhana Ini Bisa Merusak Sistem Kekebalan Tubuh, Salah Satunya Kurang Tidur

Kalau polusi udara bisa dilihat dari jernih atau keruhnya udara di sekitar kita, polusi suara tidak bisa terlihat, tapi bisa didengar.

Sama seperti polusi udara, polusi suara ternyata juga memiliki dampak yang berbahaya bagi tubuh manusia, salah satunya bagi pendengaran manusia.

Bagaimana polusi suara bias memengaruhi kondisi dan kesehatan manusia, ya?