Gerak Lokomotor Bukan Hanya Dilakukan saat Olahraga, Ketahui Gerak Lokomotor yang Dilakukan Sehari-hari, yuk!

By Tyas Wening, Kamis, 17 September 2020 | 17:00 WIB
Berlari merupakan salah satu contoh gerak lokomotor (Unsplash)

Apa Itu Gerak Lokomotor?

Ada berbagai gerakan yang kita lakukan setiap hari, seperti berjalan, mengambil barang, dan berbagai gerakan lainnya.

Selain itu, gerakan yang dilakukan juga melibatkan anggota tubuh yang berbeda.

Salah satu gerakan yang dilakukan sehari-hari adalah gerakan lokomotor.

Gerak lokomotor adalah gerakan yang terjadi saat bagian tubuh tertentu manusia bergerak dan berpindah tempat.

Baca Juga: Hentikan Kebiasaan Menjemur Pakaian di Dalam Ruangan Mulai Sekarang, Ini Dampak Buruknya

Ini artinya, ketika tubuh melakukan gerak lokomotor, maka tubuh akan berpindah dari satu titik ke titik lainnya.

Ketika seseorang sudah bisa melakukan gerak lokomotor, maka artinya ia sudah melalui tingkat perkembangan tertentu.

Gerak lokomotor ini bukan hanya dilakukan dalam kegiatan sehari-hari, tapi juga pada beberapa olahraga.

Maka dalam olahraga, gerak lokomotor yang dilakukan seseorang juga dipengaruhi oleh latihan akan olahraga itu sendiri.