Sistem Pernapasan Manusia, Apa Saja Bagian Organ Paru-Paru dan Cara Kerjanya?

By Avisena Ashari, Senin, 28 September 2020 | 13:30 WIB
Ilustrasi paru-paru manusia (pixabay/OpenClipart-Vectors)

Diafragma berbentuk melengkung seperti kubah. Ketika kita menghirup udara, diafragma berkontraksi dan bentuknya menjadi lurus.

Dengan begitu, paru-paru kita jadi bisa mengembang dan terisi udara.

O iya, diafragma juga merupakan pemisah antara organ jantung dan paru-paru dan organ-organ perut.

Sedangkan, pada pernapasan dada, paru-paru mengambil dan mengeluarkan udara karena gerakan otot dada di antara tulang rusuk.

Saat otot dada berkontraksi, tulang rusuk terangkat ke atas sehingga rongga dada dan paru-paru bisa mengembang dan terisi udara.

Bagian Paru-Paru dan Fungsinya

Paru-paru kita terletak di dalam rongga dada.

Di dalam paru-paru, terdapat cabang-cabang bronkiolus yang sangat banyak.

Bronkiolus adalah cabang dari bronkus dan menjadi jalur udara di dalam paru-paru.

Cabang bronkiolus itu mengarah pada alveolus. Di alveolus, oksigen yang terdapat dalam udara diserap oleh darah.

Baca Juga: Mengapa Saat Terbang Burung Tidak Bernapas Menggunakan Paru-Paru? Ketahui Sistem Pernapasan Hewan, yuk!