Pengurangan dan Pembagian, Materi Belajar dari Rumah TVRI untuk SD Kelas 1 - 3

By Sarah Nafisah, Kamis, 8 Oktober 2020 | 08:40 WIB
Rangkuman dan Soal Pengurangan dan Pembagian (Design by Freepik)

Soal

1. Pedagang membawa 35 jeruk di pagi hari. Pada sore hari tersisa 12 jeruk. Berapa banyak jeruk yang terjual?

Jawab:

Diketahui:

- Jumlah jeruk 35 buah

- Sisa jeruk 12 buah

Ditanya:

Berapa jumlah jeruk yang terjual?

Jumlah jeruk - jeruk terjual = jumlah sisa jeruk

 

Jeruk terjual = jumlah jeruk - jumlah sisa jeruk

35 jeruk - ..... jeruk = 12 jeruk

35 - ..... = 12

35 - 12 = 23

Jadi, jumlah jeruk yang terjual adalah 23 buah.

Baca Juga: Mengenal Sifat-Sifat Magnet, Benda yang Bisa Menarik Benda lain!

2. Tentukan hasil pembagian berikut ini!

a. 28 : 4 = ....

b. 30 : 5 = ....

Jawab:

a. 28 : 4 = 7

(4 x 7 = 28)

b. 30 : 5 = 6

( 5 x 6 = 30)