Anggota Dewan Rakyat
Pada tahun 1937, Sam Ratulangi diangkat menjadi anggota Dewan Rakyat atau Volksraad.
Melalui badan ini, Sam Ratulangi memperjuangkan kesetaraan antara warga Indonesia dan orang Belanda.
Beliau juga aktif menulis dalam majalah mingguan yang didirikan oleh Persatuan Kaum Sarjana Indonesia dan menulis buku berjudul Indonesia in den Pacifik.
Gubernur Sulawesi
Setelah Proklamasi Kemerdekaan tanggal 17 Agustus 1945, Sam Ratulangi mendapat tanggung jawab sebagai Gubernur Sulawesi.
Pada waktu itu, pulau yang bentuknya mirip huruf K ini menjadi bagian dari sebuah provinsi, ibu kotanya di Makassar.
Setiba di Makassar, Sam Ratulangi langsung mengumumkan kemerdekaan bangsa Indonesia.
Namun, tidak semua pihak dapat menerimanya. Jepang dan Belanda yang masih berada di kota itu belum dapat menerima dengan baik berita kemerdekaan tersebut.
Sam Ratulangi dan beberapa orang stafnya ditangkap oleh polisi militer Belanda karena dianggap menentang, kemudian diasingkan ke Pulau Serui.
Mereka baru dibebaskan setelah Perjanjian Renville ditandatangani.
Baca Juga: KH Samanhudi, Saudagar Kaya yang Rela Mengorbankan Harta dan Jiwa untuk Perjuangan Kemerdekaan
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/