Magnet: Pengertian, Sifat, dan Jenis-Jenisnya

By Sarah Nafisah, Rabu, 28 Oktober 2020 | 17:00 WIB
Pengertian magnet, sifat-sifat magnet, dan jenis-jenis magnet. (Gambar oleh pithonius dari Pixabay)

 

 

Bobo.id - Apakah teman-teman suka menghias kulkas di rumah dengan hiasan berbentuk dan bergambar lucu?

Kalau iya, tentunya hiasan ini menggunakan magnet sehingga bisa menempel pada permukaan kulkas.

Kenapa magnet bisa menempel pada permukaan kulkas, ya? Kita simak penjelasan tentang magnet berikut ini, yuk!

Baca Juga: Berbagai Faktor Ini Bisa Membuat Magnet Tidak Berfungsi, Salah Satunya Cara Menyimpan yang Salah

Pengertian Magnet

Magnet adalah jenis batuan yang memiliki kemampuan bisa menarik benda-benda tertentu.

Kalau menurut pengertian dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, magnet diartikan sebagai setiap bahan yang bisa menarik logam besi.

Kata magnet sendiri berasal dari bahasa Yunani, yaitu magnitis lithos. Kata itu memiliki arti batu Magnesian.

Magnesian atau Magnesia adalah sebuah kota di wilayah Yunani. Sekarang kota ini berubah namanya menjadi Manisia yang terletak di wilayah Turki.

Pada zaman prasejarah, di Magnesia ditemukan banyak sekali kandungan magnet.