Rangkuman Matematika: Satuan Tidak Baku, Satuan Panjang dan Luas, Belajar dari Rumah SD Kelas 1-3

By Avisena Ashari, Selasa, 3 November 2020 | 07:00 WIB
Anak-anak belajar matematika di rumah (Designed by pikisuperstar / Freepik)

 

Bobo.id - Dalam tayangan Belajar dari Rumah di TVRI hari ini, teman-teman kelas 1 - 3 belajar tentang satuan tidak baku, satuan panjang, dan luas.

Jika teman-teman terlewat menyimak tayangan matematika di program Belajar dari Rumah di TVRI hari ini, Bobo sudah merangkum materinya untukmu.

Ada juga soal latihan tentang materi satuan tidak baku, satuan panjang, dan luas, yang bisa teman-teman kerjakan di rumah.

Rangkuman Matematika: Satuan Tidak Baku

Pernahkah teman-teman mengukur benda yang ada di sekitarmu?

Kita bisa mengukur benda menggunakan satuan baku dan satuan tidak baku.

Satuan baku adalah satuan yang sudah ditetapkan secara internasional. Misalnya, untuk mengukur panjang, satuan internasionalnya adalah meter.

Alat yang digunakan untuk mengukur satuan panjang misalnya ada penggaris atau meteran.

Sedangkan, satuan tidak baku adalah satuan yang tidak ditetapkan dengan satuan pengukuran tertentu.

Contoh mengukur menggunakan satuan tidak baku adalah kita bisa mengukur panjang sebuah benda tanpa penggaris atau meteran, melainkan benda lain.

Misalnya sebuah sisir jika diukur menggunakan peniti hasilnya 5 peniti. Namun jika sebuah sisir diukur menggunakan baut, hasilnya 7 baut.

Baca Juga: Membaca, Menulis, Mengurutkan Bilangan Ratusan, Materi Belajar dari Rumah Matematika SD Kelas 1-3