Rangkuman dan Soal Bangun Datar dan Bangun Ruang: Tabung, Materi Belajar dari Rumah Melalui TVRI untuk SD Kelas 4 - 6

By Tyas Wening, Senin, 9 November 2020 | 08:00 WIB
Gelas merupakan contoh benda berbentuk kubus (Pixabay)

Untuk menghitung volume tabung, maka rumus yang digunakan adalah V = luas alas x tinggi.

Karena alas tabung adalah lingkaran, maka kita menggunakan rumus luas alas lingkaran, yaitu Π x r x r. Maka rumus volume tabung adalah V = Π x r x r x tinggi tabung.

Nah, kalau diketahui jari-jari atau r tabung adalah 7cm dan tinggi tabung adalah 15cm, berapakah volume tabung?

Kalau dimasukkan ke dalam rumus, maka V = 22/7 x 7 x 7 x 15, sehingga hasilnya adalah V = 2310 cm3.

Baca Juga: Kerjakan Latihan Soal Matematika tentang Fungsi Kuadrat di Video Ini

Angka pada Π yang digunakan adalah 22/7 karena jari-jari tabung adalah kelipatan angka tujuh. Jika bilangan bukan kelipatan angka tujuh, maka Π yang digunakan adalah 3,14 ya, teman-teman.

Sedangkan luas permukaan tabung dapat dihitung dengan rumus luas tutup + luas alas + luas selimut.

Ini artinya luas permukaan tabung = 2 x π x r x ( r + t ).