Jadi Salah Satu Cara Agar Bisa Tidur, Ternyata Pakai Earphone sampai Tertidur Malah Bisa Timbulkan 3 Bahaya Ini

By Iveta Rahmalia, Selasa, 10 November 2020 | 19:30 WIB
Ilustrasi mendengarkan musik melalui headphone. (Creative Commons)

Mendengarkan suara lebih dari 95dB dalam waktu lama dapat menyebabkan kerusakan syaraf pada telinga. Akhirnya, pendengaran pun dapat terganggu.

Lalu Bagaimana Cara Pakai Earphone agar Tidak Merusak Telinga?

Mendengarkan musik pakai earphone tidak dilarang, kok. Hanya saja, kita perlu memerhatikan cara pemakaiannya supaya tidak merusak telinga.

Caranya:

  1. Pakai earphone milik sendiri. Jika kita sering bertukar earphone, bakteri bisa menyebar.
  2. Ganti karet atau spons earphone setiap bulan.
  3. Tidak perlu mengatur volume terlalu keras.
  4. Hindari menggunakan earphone di tempat ramai. Di tempat ramai atau berisik, kita cenderung meningkatkan volume earphone hingga terlalu keras.
  5. Istirahat setiap 15 menit. Biarkan telinga kita beristirahat.

Baca Juga: Chord Lagu Anak Pelangi Pelangi, Mudah Dimainkan dan Dinyanyikan

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com