Hidup di dalam Air, Apakah Hewan Laut Seperti Ikan Juga Pipis Seperti Hewan di Darat?

By Tyas Wening, Rabu, 11 November 2020 | 16:00 WIB
Apakah hewan yang hidup di air juga pipis? (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Sisa metabolisme dalam tubuh akan dikeluarkan melalui dua cara, yaitu buang air besar dan buang air kecil.

Buang air besar bertujuan untuk mengeluarkan sisa metabolisme yang berbentuk padat, atau disebut feses.

Sedangkan buang air kecil atau pipis bertujuan untuk mengeluarkan sisa metabolisme berupa cairan, yaitu urin atau air seni.

Nah, hal ini tidak hanya dilakukan oleh manusia, tapi juga oleh hewan. Teman-teman pasti sudah pernah melihat kucing atau anjing buang air besar maupun buang air kecil, kan?

Tapi bagaimana dengan hewan yang hidup di air, seperti ikan, ya? Apakah ikan dan hewan air lainnya juga buang air kecil?

Baca Juga: Mengapa Paus Bisa Terdampar di Pantai dan Tubuh Paus Bisa Meledak saat Terdampar?