Mengenal Panca Indra Hidung, Si Pencium Bau dengan Jutaan Reseptor

By Eva Jessica, Rabu, 18 November 2020 | 12:17 WIB
Fakta seru hidung manusia (pixabay/Pezibear)

Bobo.id - Hidung memiliki peran yang sangat penting bagi manusia. Dengan hidung, kita menghirup oksigen dan mencium berbagai aroma. Kita kenali indra ini, yuk!

Hidung si Indra Penciuman

Manusia memiliki lima indra, salah satunya adalah indra penciuman yaitu hidung.

Dalam sistem pernapasan, hidung kita bertugas menghirup udara, menyaring serta menghangatkan udara yang akan masuk ke dalam paru-paru.

Selain itu, hidung kita juga bisa menanggapi rangsang zat kimia yang ada di udara. Rangsang itu kita kenal dengan istilah bau atau aroma.

Hidung kita dilengkapi dengan serabut saraf yang dilengkapi sel-sel reseptor bau. Setiap sel ini memiliki rambut halus di ujungnya yang diliputi dengan selaput lendir.

Selaput lendir ini akan melarutkan rangsang zat kimia yang diterima oleh hidung kita, kemudian sel-sel reseptor bau akan meneruskan rangsang itu ke otak.

Otak kita pun akan mengenali bau itu.

Baca Juga: Lidah Merupakan Indra Perasa, Apakah Setiap Bagian Lidah Mengecap Rasa yang Berbeda-beda?