Bobo.id - Bagi teman-teman yang pernah berkunjung ke Kota Bandung pasti tidak asing dengan kue satu ini.
Yap, brownies adalah salah satu kue yang menjadi oleh-oleh khas Bandung dan banyak digemari.
Ada dua jenis brownies yang terkenal yaitu brownies panggang dan brownies kukus. Siapa yang sudah pernah coba?
Berbeda dengan brownies panggang, brownies kukus punya tekstur yang lebih lembut. Walaupun tidak dipanggang, brownies pun bisa mengembang sempurna dan tidak bantet.
Nah, kalau teman-teman tertarik untuk membuat brownies kukus sendiri di rumah, coba perhatikan empat cara ini, ya!
Baca Juga: Bikin Brownies Lezat Menggunakan Rice Cooker, Cukup Ikuti 3 Tips Mudah Ini
1. Tunggu Air di Pengukus Sampai Mendidih
Tips pertama untuk membuat brownies kukus yang lembut dan tidak bantat adalah dengan memasukkan loyang berisi adonan brownies ke pengukus saat air di pengukus sudah benar-benar mendidih.
Hindari mengukus brownies saat air dalam kukusan belum mendidih dan belum mengeluarkan uap, ya.
Dengan mengukus adonan brownies saat air di pengukus sudah benar-benar mendidih dan langsung menutup pengukus, maka akan membuat brownies mengembang dengan baik.