Bobo.id - Teknik dasar sepak bola apa saja yang teman-teman ketahui?
Ada beberapa teknik dasar sepak bola yang umum diketahui, antara lain mengoper bola, menggiring bola, menembak bola, menyundul bola, dan menghentikan bola.
Teknik dasar sepak bola itu juga dikenal dengan nama passing, dribbling, shooting, heading, dan controlling.
Aturan Dasar Permainan Olahraga Sepak Bola
Sepak bola merupakan permainan olahraga yang populer di seluruh dunia.
Dalam permainan olahraga sepak bola, ada dua tim yang bertanding. Permainan sepak bola membutuhkan 11 pemain untuk setiap tim.
Dalam sepak bola, alat yang digunakan adalah gawang dan bola yang terbuat dari kulit. Berat bola untuk permainan sepak bola adalah 410 - 450 gram.
Permainan olahraga sepak bola dilakukan di lapangan dengan ukuran panjang 100 - 110 meter dengan lebar 65 - 75 meter untuk pertandingan internasional.
Sedangkan untuk pertandingan lainnya, sepak bola bisa dilakukan di lapangan dengan ukuran panjang 90 - 120 meter dan lebar 45 - 90 meter.
Waktu pertandingan sepak bola berlangsung selama 2 x 45 menit.
Baca Juga: Gerakan Lokomotor, Non Lokomotor, dan Manipulatif dalam Olahraga Sepak Bola