Indonesia Disebut Sebagai Bangsa Terbuka, Ketahui Faktor Penyebab Keragaman Bangsa Indonesia

By Tyas Wening, Senin, 14 Desember 2020 | 08:56 WIB
Indonesia kaya akan beragam budaya dan suku bangsa (Gambar oleh inno kurnia dari Pixabay)

Faktor Keturunan

Faktor pertama yang menyebabkan adanya keragaman bangsa di Indonesia adalah faktor keturunan.

Dari ciri fisiknya, manusia dapat dibedakan berdasarkan rasnya. Di Indonesia, masyarakatnya dapat dibedakan menjadi empat kelompok ras.

Pertama adalah kelompok ras Papua Melanezoid, yang ada di Papua, Pulau Aru, dan Pulau Kai.

Kelompok ras kedua adalah ras Negroid, yaitu orang Semang yang ada di Semenanjung Malaka, dan orang Mikopsi di Kepulauan Andaman.

Baca Juga: Kaldera Toba: UNESCO Global Geopark Kelima di Indonesia, Ketahui Lebih Jauh di Video Ini

Ada juga kelompok ras Weddoid, yaitu orang Sakai di Siak Riau, orang Kubu di Sumatra Selatan dan Jambi, orang Tomuna di Pulau Muna, orang Enggano di Pulau Enggano, dan orang Mentawai di Kepulauan Mentawai.

Kelompok ras keempat adalah ras Melayu Mongoloid yang dibedakan menjadi dua kategori, yaitu ras Proto Melayu atau Melayu Tua, yang terbagi menjadi Suku Batak, Suku Toraja, dan Suku Dayak.

Masyarakat Indonesia juga terdiri dari keturunan ras lain, seperti ras Mongoloid keturunan Tiongkok, keturunan Arab, pakistan, India, maupun ras Kaukasoid.