Foto Mengharukan Kucing Liar yang Hidup di Jalanan, Ada yang Saling Merangkul Hingga Berteduh Bersama

By Sarah Nafisah, Jumat, 18 Desember 2020 | 14:00 WIB
Foto interaksi kucing liar yang mengharukan (Masayuki Oki Via boredpanda)

Bobo.id - Teman-teman tentunya tahu kalau ada banyak hewan liar yang hidup berdampingan di sekitar kita. Salah satunya yang paling sering terlihat adalah kucing

Kucing liar seringkali mendatangi kita untuk meminta makan atau sekedar ingin diberi perhatian.

Hal ini karena kucing liar terbiasa hidup di jalanan dengan mencari makan dan tempat tinggalnya sendiri. Sangat berbeda dengan kucing peliharaan di rumah.

Nah, ada seorang fotografer di Jepang yang menangkap momen-momen kehidupan kucing liar di jalanan. 

Baca Juga: Setelah Lama Hidup Tak Menentu di Jalan, Kucing-Kucing Liar Ini Akhirnya Punya Rumah! Ekspresinya Bikin Haru

Masayuki Oki adalah seorang fotografer jalanan (street photographer). 

Namun, bukan pemandangan indah, suasana perkotaan, atau arsitektur yang ia potret, melainkan memotret kucing liar di sekitar kota Tokyo.

Setiap hari, ia berbagi foto kucing liat yang sedang bercanda, bersantai, terkadang berkelahi, dan momen mengharukan seperti berpelukan.

Yuk, langsung kita lihat hasil foto-fotonya!

Baca Juga: Tak Sengaja Terkunci di Luar Rumah, Kucing Ini Pencet Bel Pintu Pukul 1 Pagi! Tingkahnya Terekam CCTV