Bobo.id - Jahe adalah rempah-rempah yang sering digunakan untuk memasak berbagai masakan khas Indonesia.
Dengan menggunakan jahe dalam masakan, maka akan memberikan sensasi khas pada masakan, yaitu rasa hangat dan sedikit pedas.
Namun jahe bukan hanya digunakan pada makanan saja, tapi juag bisa ditambahkan pada minuman, nih.
Sama seperti pada makanan, menambahkan jahe pada minuman juga akan memberikan sensasi hangat untuk tubuh.
Nah, berikut ini ada resep minuman yang bisa teman-teman buat untuk menghangatkan tubuh saat musim hujan. Bukan hanya bisa menghangatkan tubuh, resep minuman jahe ini juga mudah dibuat di rumah bersama orang tua, lo.
Yuk, simak resep dan siapkan bahan-bahan yang diperlukan!
Baca Juga: Jahe Merah dan Jahe Putih Punya Manfaat Berbeda untuk Tubuh, Ini Bedanya
Wedang Teh Jahe Berempah
Bahan:
400 gram jahe, bakar, kupas, memarkan
1.500 ml air
2 cm kayu manis
2 butir cengkeh
2 butir kapulaga
2 1/2 sendok makan gula pasir
1 sendok makan madu
2 sachet teh
Baca Juga: Resep Minuman Hangat, Teh Susu Rempah yang Cocok Dinikmati saat Musim Hujan, yuk, Coba Buat
Cara Membuat Wedang Teh Jahe Berempah:
1. Campur air, kayu manis, cengkeh, kapulaga, dan jahe. Masak semuanya sambil diaduk di atas api kecil hingga harum, kemudian angkat dan saring.
2. Masak kembali sambil ditambahkan gula pasir dan madu. Aduk hingga larut.
3. Celupkan teh dan aduk hingga berubah warna. Angkat. Sajikan hangat.