Warna Ikan Cupang Peliharaanmu Memudar atau Menjadi Putih? Ini 4 Penyebab Warna Ikan Cupang Memudar

By Avisena Ashari, Kamis, 31 Desember 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi ikan cupang di akuarium (Photo by Khoa Pham on Unsplash)

Bobo.id - Apakah di antara teman-teman ada yang memelihara ikan cupang di rumah?

Ikan cupang dikenal memiliki warna-warna yang cerah dan cantik.

Tapi, pernahkah teman-teman melihat warna ikan cupang yang awalnya cerah jadi memudar atau bahkan menjadi putih?

Ternyata, warna tubuh ikan cupang memang bisa memudar, teman-teman.

Kira-kira, apa saja penyebab warna ikan cupang memudar, ya?

Baca Juga: Jangan Sampai Keliru, Ini 3 Mitos tentang Ikan Cupang, Salah Satunya Cupang Tidak Butuh Tempat yang Luas

Penyebab Warna Ikan Cupang Memudar

Ikan Cupang Terkena Penyakit

Warna ikan cupang bisa memudar karena sakit, teman-teman.

Ikan cupang yang sakit akibat infeksi bakteri atau jamur bisa mengalami bercak bintik di tubuh ikan yang membuat warna tubuhnya terlihat memudar.

Penyakit lain yang bisa dialami ikan cupang dan menyebabkan warna memudar adalah penyakit velvet.

Biasanya penyakit ikan cupang bisa diatasi dengan menyesuaikan kondisi kolam dan memberikan obat sesuai penyakitnya.

Ada juga beberapa penyakit yang perlu diwaspadai jika ikan cupang memudar dan warnanya berubah menjadi putih.

Baca Juga: Pernah Lihat Gelembung di Akuarium Ikan Cupang? Ternyata Ini Alasan Ikan Cupang Membuat Gelembung