Penjelasan Lengkap Gaya Gesek, Jenis, dan Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-Hari

By Sarah Nafisah, Selasa, 5 Januari 2021 | 07:16 WIB
Pengertian gaya gesek, jenis, dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari. (Photo by Norma Mortenson from Pexels)

Jenis-Jenis Gaya Gesek

Berikut ini adalah penjelasan dua jenis gaya gesek, yaitu gaya gesek statis dan gaya gesek kinetis:

Gaya Gesek Statis

Gaya gesek statis merupakan gaya yang bekerja saat benda diam sampai saat benda akan bergerak. 

Jadi, selama benda tidak bergerak gaya gesek statis akan sama dengan gaya yang ada pada benda.

Contoh gaya gesek statis adalah ketika saat suatu benda berada di permukaan yang miring, gaya gesek statis mencegahnya agar tidak meluncur ke bawah.

Baca Juga: Ini Faktor-Faktor yang Memengaruhi Gerak Benda serta Contohnya, Apa Saja, ya?

Gaya Gesek Kinetis

Contoh gaya gesek kinetis terjadi saat menendang bola (Photo by RF._.studio from Pexels)

Gaya gesek kinetis adalah gaya yang muncul pada saat benda bergerak. 

Contoh gaya gesek kinetis adalah saat kita menendang bola, bola akan terus meluncur dan akhirnya berhenti.

Gaya gesek kinetis lah yang menyebabkan kecepatan bola semakin lama berkurang dan akhirnya berhenti.

Jadi, jika benda diam dan hampir bergerak, gaya yang ada adalah gaya gesek statis. Sedangkan saat benda sudah bergerak, gaya yang muncul adalah gaya gesek kinetis.

Baca Juga: Bangun Ruang Kubus dan Balok di Transportasi Laut pada Kapal Feri, Kapal Pesiar, dan Kapal Kargo