Ada yang Menyebut 'Uang' Ada yang Menyebut 'Duit', dari Mana Asal Kedua Kata Itu?

By Iveta Rahmalia, Sabtu, 16 Januari 2021 | 18:15 WIB
Ada yang Menyebut 'Uang' Ada yang Menyebut 'Duit', dari Mana Asal Kedua Kata Itu? (Pixabay)

Bobo.idUang merupakan alat pembayaran untuk jual-beli. Namun, pernahkah teman-teman dengar ada yang menyebut kata "uang" menjadi "duit"?

Teman-teman lebih sering menyebut yang mana? Dari mana asal kata uang dan duit, ya? Yuk, cari tahu! 

Asal Kata “Uang”

Ada beberapa versi asal kata "uang". Ada yang bilang kata “uang” berasal dari kata “wang”, artinya alat pembayaran yang terbuat dari emas.

Emas pada zaman dulu digunakan untuk membayar barang-barang yang mahal.

Barang-barang murah dibayar dengan perak, sedangkan yang lebih murah lagi dibayar dengan tembaga, besi, dan kuningan.

Baca Juga: 5 Manfaat Menabung, Mulai dari Bisa Mengatur Uang Sendiri hingga Dana Cadangan