Mulai dari Tisu Hingga Kotoran Kucing, 4 Benda Ini Tidak Boleh Dibuang ke Kloset di Toilet

By Avisena Ashari, Minggu, 7 Februari 2021 | 14:05 WIB
Ilustrasi tisu toilet (Freepik.com)

Bobo.id - Tahukah teman-teman? Kloset yang ada di toilet tidak boleh digunakan untuk sembarangan membuang benda-benda yang ada di rumah.

Mungkin teman-teman pernah tahu bahwa kita tidak boleh membuang tisu ke kloset di toilet.

Namun, sebenarnya ada benda-benda lain yang juga tidak boleh dibuang ke kloset di toilet, lo.

Cari tahu yuk, benda apa saja yang tidak boleh dibuang ke kloset di toilet!

Baca Juga: Hindari Membuang 4 Benda Ini di Saluran Air, Salah Satunya Ampas Kopi

Tisu dan Kapas

Tisu merupakan barang yang tidak boleh dibuang ke kloset di toilet.

Sebabnya, tisu tidak mudah terurai dalam air dan bisa menyumbat pipa.

Kapas dan benda yang terbuat baik dari kapas seperti cotton bud juga sebaiknya tidak dibuang ke kloset di toilet.

Seperti tisu, kapas juga tidak mudah terurai dan bisa menyebabkan penyumbatan pada pipa pembuangan.

Baca Juga: Alpukat Bisa Lebih Cepat Matang dengan 5 Cara Mudah Ini, Salah Satunya Cukup Pakai Tisu!