Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 6 Subtema 1: Bentuk Interaksi Lingkungan Antara Makhluk Hidup dengan Benda Mati

By Tyas Wening, Rabu, 10 Februari 2021 | 09:00 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 6 Subtema 1: Bentuk Interaksi Lingkungan Antara Makhluk Hidup dengan Benda Mati (Pexels)

Sedangkan interaksi lingkungan adalah interaksi yang terjadi antara manusia dengan lingkungan di sekitarnya yang terbentuk dengan alami, seperti sungai.

Selain dengan sesama makhluk hidup, interaksi lingkungan juga bisa terjadi antara makhluk hidup dengan benda mati yang ada di sekitarnya.

Hal ini dapat terjadi pada manusia, tumbuhan, dan hewan.

Contoh Interaksi Lingkungan Antara Makhluk Hidup dengan Benda Mati

1. Interaksi Lingkungan Antara Manusia dengan Benda Mati

Selain dengan sesama manusia, dengan hewan, dan dengan tumbuhan, manusia juga dapat melakukan interaksi lingkungan dengan benda mati di sekitarnya.

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 7 Subtema 3: Apa Contoh Gaya Gesek dalam Kehidupan dan Manfaatnya bagi Manusia?

Contoh interaksi lingkungan antara manusia dengan benda mati:

- Manusia akan menaburkan beberapa zat kimia tertentu untuk menciptakan hujan buatan. Dari cara ini, menunjukkan bahwa manusia melakukan interaksi dengan benda mati, yaitu awan.

- Petani akan membajak sawah untuk menggemburkan tanah sebelum ditanami dengan berbagai tanaman. Hal ini menunjukkan adanya interaksi yang dilakukan antara petani dengan tanah yang dibajaknya.

Petani yang membajak sawah adalah bentuk interaksi lingkungan antara manusia dengan benda mati (Pixabay)

- Menusia memanfaatkan air untuk kegiatan sehari-hari, seperti mandi, minum, memasak, mencuci piring, atau mencuci baju. Pemanfaatan air ini menunjukkan adanya interaksi antara manusia dengan benda mati, yaitu air di sekitarnya.