Baru Pelihara Kucing di Rumah? Ini 3 Hal yang Wajib Dilakukan Agar Kucing Menyukaimu!

By Avisena Ashari, Selasa, 9 Februari 2021 | 16:00 WIB
Ilustrasi kucing (Photo by Cong H from Pexels)

Ilustrasi memastikan kesehatan kucing ke dokter hewan (Photo by freestocks.org from Pexels)

Memastikan Kesehatan Kucing

Jika ingin memelihara kucing, maka pastikan teman-teman memenuhi kebutuhan kucing, seperti makanan sehat, air yang bersih, dan tempat buang air yang bersih untuk kucing.

Tempat kucing makan, minum, dan buang air sebaiknya tidak berdekatan.

Pastikan juga kamu membersihkan telinga, mata, dan gigi kucing, serta memotong kuku kucing secara rutin.

Selain itu, jika teman-teman memiliki kucing berbulu lebat atau berbulu panjang, maka kamu harus rajin menyisirnya agar tidak kusut.

Kucing juga perlu dipantau kesehatannya, teman-teman. Pastikan kamu memberikan vaksin agar ia terhindar dari infeksi penyakit.

Jangan lupa juga rutin berikan obat cacing, serta pastikan kucingmu bebas dari kutu dan jamur.

Saat kucing terlihat tidak sehat atau terluka, kamu juga perlu membawanya ke dokter hewan.

Jika kamu merawat kebersihan dan kesehatan kucing, kucing juga akan merasa nyaman berada di rumahmu.

Kalau kucing terlihat sedih atau tidak nyaman di rumahmu, teman-teman juga bisa berkonsultasi pada hewan agar dipastikan apa penyebabnya dan bisa segera diatasi.

Baca Juga: Pernah Dengar Mitos-Mitos Tentang Kucing, Salah Satunya Kucing Tidak Suka Air? Ketahui Faktanya, yuk!

Yuk, lihat video ini juga!

 

 ----- 

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com