Bobo.id - Dalam materi kelas 4, tema 7, subtema 2, teman-teman mempelajari tentang keragaman budaya di Indonesia, salah satunya pola lantai tarian daerah.
Apa teman-teman bisa menjelaskan pengertian pola lantai dan jenis-jenis pola lantai?
Kira-kira seperti apa pola lantai dalam Tari Legong dan Tari Saman, ya?
Cari tahu kunci jawabannya, yuk!
Pengertian Pola Lantai
Pola lantai adalah garis imajiner yang dilalui oleh penari saat melakukan gerak tari.
Teman-teman mungkin pernah melihat pertunjukan tari daerah. Dalam pertunjukan tari daerah itu, para penari bergerak dengan gerakan tertentu, ke kanan, ke kiri, maju, mundur, berbaris, melingkar, dan yang lainnya.
Para penari ini bergerak seolah-olah ada garis imajiner yang memandu formasi gerakan tarian para penari.
Jadi, pola lantai merupakan garis di lantai yang dilalui oleh penari ketika ia berpindah-pindah posisi saat menari.
Pola lantai bisa disebut sebagai susunan gerak, perpindahan, dan pergeseran posisi penari dalam sebuah tarian.
Fungsi pola lantai pada tari daerah adalah untuk menata gerakan tarian yang selaras atau kompak antar anggota penari, teman-teman.
Ini penting supaya para penari gerakannya sesuai dan tidak saling bertabrakan satu sama lain, serta agar tarian bisa terlihat indah oleh penonton.
Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 6 Tema 7 Subtema 2: Apa Saja Unsur-Unsur Tari?