Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 7 Subtema 2: Contoh Gejala-Gejala Listrik Statis dalam Fenomena Sekitar dan Eksperimen

By Avisena Ashari, Jumat, 19 Februari 2021 | 11:06 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 7 Subtema 2: Contoh Gejala-Gejala Listrik Statis dalam Fenomena Sekitar dan Eksperimen (Photo by Frank Cone from Pexels)

Bobo.id - Pada materi kelas 4, tema 7, subtema 2, kita belajar tentang listrik statis.

Apakah teman-teman tahu seperti apa contoh gejala listrik statis?

Ada beberapa fenomena dan eksperimen yang bisa menjadi contoh gejala listrik statis, teman-teman.

Kita cari tahu kunci jawabannya, yuk!

Baca Juga: Tips Mengasah Kreativitas selama School From Home dari Anchor Boneeto 'Smart Parent Happy Kids' bersama Majalah Bobo

Apa Itu Listrik Statis?

Peralatan elektronik apa saja yang ada di rumahmu, teman-teman?

Alat elektronik yang ada di rumah misalnya ada lampu, setrika listrik, penanak nasi, dan kipas angin.

Listrik memiliki muatan positif dan negatif. Arus listrik mengalir dari kutub positif ke kutub negatif.

Listrik statis adalah kumpulan muatan listrik dalam jumlah tertentu yang tidak bergerak dan sifatnya sementara. Listrik statis juga disebut dengan listrik diam.

Listrik statis ini bisa dihasilkan saat sebuah benda digosokkan dengan benda lainnya.