Flu
Sama seperti pada manusia, flu juga menjadi penyebab kucing peliharaan kita jadi bersin-bersin.
Flu yang dialami pada kucing disebabkan oleh virus herpes kucing atau feline calivirus (FCV).
O iya, flu ini bisa menyerang kucing yang masih bayi, anak-anak, hingga kucing dewasa, lo.
Gejala umum flu pada kucing adalah bersin-bersin, hidung yang mengeluarkan ingus, tidak selera makan, meneteskan liur, hingga batuk.
Baca Juga: 5 Jenis Anjing yang Berukuran Kecil, Cocok Menjadi Teman Bermainmu di Rumah
Masalah pada Hidung dan Sinus
Bersin-bersin yang dialami oleh kucing juga bisa disebabkan karena kucing mengalami peradangan sinusitis.
Akibatnya, kucing akan mengalami hidung tersumbat yang disebabkan karena menutupnya selaput lendir.
Ada beberapa tanda kucing yang mengalami sinus, nih, teman-teman, seperti sesak napas, mendengkur, atau bernapas lewat hidung.
Cairan hidung yang berwarna kuning atau bening pada sinus ringan dan cairan berwarna hijau atau bahkan beradrah pada sinus ringan.