Perkembangan Rasa Kebangsaan Masyarakat Indonesia yang Terlihat pada Bidang Politik
Mulai banyak organisasi pergerakan yang menyuarakan pendapat rakyat yang tertindas dan ingin bebas dari penjajah.
Banyak bermunculan paham-paham baru seperti nasionalisme, demokrasi, dan yang lainnya, yang menjadi dasar ideologi pergerakan organisasi yang melawan penjajah.
Perkembangan Rasa Kebangsaan Masyarakat Indonesia yang Terlihat pada Bidang Sosial dan Budaya
Rakyat Indonesia mulai membentuk identitas nasional, seperti menggunakan nama Indonesia untuk menyebut negara.
Istilah Indonesia juga semakin populer sejak Sumpah Pemuda.
Selain itu, ada juga upaya untuk melindungi, memperbaiki, dan mengembalikan budaya bangsa Indonesia yang tergerus oleh masuknya budaya asing saat penjajah masuk ke Indonesia.
Sumber: Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas V Tema 7 , Edisi Revisi 2017
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com