BERITA POPULER: Bahaya Gunakan Pot Plastik Hitam untuk Tanaman Hingga Cara Berfoto 'Selfie' dengan Robot NASA

By Tyas Wening, Kamis, 25 Februari 2021 | 10:00 WIB
Ilustrasi tanaman dalam rumah (Photo by Angèle Kamp on Unsplash)

Bobo.id - Kita simak apa saja berita populer yang ada di situs Bobo.id pada hari Rabu, 24 Februari 2021, yuk!

Ada berita mengenai pot plastik hitam yang bisa merusak tanaman hingga cara berfoto 'selfie' bersama robot NASA Perseverance Rover.

1. Jangan Lagi Gunakan Pot Plastik Hitam untuk Tanaman, Justru Bisa Membuat Tanaman Rusak, Ini Penjelasannya

Pot plastik hitam tidak disarankan karena bisa merusak tanaman. (Pixabay)

Apakah keluargamu suka berkebun? Di masa pandemi seperti sekarang, makin banyak orang yang berkebun di rumah.

Biasanya, kebanyakan orang menggunakan pot hitam untuk tanamannya. Selain warnanya yang netral, pot hitam juga mudah dijumpai di penjual.

Namun, tahukah teman-teman? Ternyata menggunakan pot hitam malah bisa merusak tanaman, lo!

Macam-macam pot tanaman itu punya kelebihan dan kekurangannya. Simak di artikel berikut ini mengapa pot plastik hitam bisa merusak tanaman!

Baca Juga: Tips Mengasah Kreativitas selama School From Home dari Anchor Boneeto 'Smart Parent Happy Kids' bersama Majalah Bobo