Mulai dari Benua Terluas Kedua Sampai Tempat Hewan yang Beragam, Simak Fakta Unik Benua Afrika

By Tyas Wening, Kamis, 25 Februari 2021 | 19:30 WIB
Zebra terlihat di sekitar Taman Nasional Serengeti di Tanzania, Afrika Timur, Jumat (5/4/2019). Taman Nasional Serengeti berada dalam daftar Warisan Dunia versi UNESCO (The World Heritage Site) dan mendapat posisi paling atas sebagai tempat terbaik yang harus dikunjungi selama berada di Tanzania. (KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)

Bobo.id - Ada lima benua di dunia yang membentuk Bumi.

Lima benua itu adalah Benua Amerika, Benua Australia, Benua Asia, Benua Eropa, dan Benua Afrika.

Setiap benua tentu memiliki keunikannya masing-masing, seperti keunikan flora dan fauna.

Salah satunya adalah Benua Afrika yang memiliki lima keunikan ini. Yuk, ketahui lima keunikan Benua Afrika!

1. Afrika Merupakan Benua Terbesar Kedua di Dunia

Seperti yang sudah Bobo tuliskan sebelumnya, ada lima benua di dunia. Nah, Afrika ternyata merupakan benua terbesar kedua di dunia, lo!

Benua Afrika memiliki luas sekitar 30,37 juta kilometer persegi atau sekitar 20 persen dari total daratan di dunia.

Wah, tentu bisa dibayangkan kalau Benua Afrika ini sangat luas, ya, teman-teman.

Baca Juga: Tips Mengasah Kreativitas selama School From Home dari Anchor Boneeto 'Smart Parent Happy Kids' bersama Majalah Bobo