Cari Jawaban Soal Kelas 6 Tema 7 Subtema 1: Kemampuan Apa yang Harus Dimiliki oleh Seorang Pemimpin?

By Tyas Wening, Senin, 1 Maret 2021 | 08:30 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 6 Tema 7 Subtema 1: Kemampuan Apa yang Harus Dimiliki oleh Seorang Pemimpin? (pxhere.com)

3. Menghargai Hasil Kerja Setiap Aggotanya

Meski terlihat sebagai hal kecil, menghargai setiap usaha dan hasil kerja dari anggota komunitas yang dipimpinnya juga menjadi kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin, lo.

Ketika selesai dan berhasil mengerjakan suatu tugas, tentu senang rasanya jika pekerjaan itu dihargai dan diapresiasi.

Nah, seorang pemimpin juga harus memiliki kemampuan untuk menghargai dan mengapresiasi tugas yang sudah dilakukan oleh anggotanya.

Dengan melakukan ini, maka dapat menambah semangat dan motivasi kerja.

Baca Juga: Bagaimana Listrik di PLTA Dapat Sampai ke Rumah-Rumah? Materi Tema 6 Kelas 3 SD

4. Bersedia Mendengarkan Kritik dan Saran dari Pihak Lain

Seorang pemimpin tentu menjadi pusat perhatian dalam sebuah organisasi atau komunitas, mengenai bagaimana pemimpin bisa memimpin anggotanya.

Maka, tentu akan ada berbagai kritik dan saran yang ditujukan kepada pemimpin.

Nah, seorang pemimpin juga harus memiliki kemampuan untuk dapat menerima kritik dan saran dari pihak lain.

Sebab, kritik dan saran ini tentu berguna bagi pemimpin untuk membuat dirinya dan komunitas yang dipimpinnya menjadi berkembang.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com