Fakta Unik Bunga Bangkai, Tanaman Endemik yang Hanya Mekar dalam 7 sampai 9 Tahun Sekali

By Putu Bagoes, Selasa, 2 Maret 2021 | 14:00 WIB
(Kompas.com/Nina Susilo)

Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu pernah mendengar terdapat sebuah tanaman bernama bunga bangkai?

Bunga bangkai yang bernama latin amorphophallus titanum adalah sebuah tumbuhan dari suku talas-talasan endemik dari Sumatra, Indonesia.

Populasi dan persebaran mereka hanya dapat ditemukan di hutan-hutan wilayah Sumatera saja.

Baca Juga: Tak Hanya Indah, Beberapa Tanaman Hias ini Memiliki Aroma Harum yang Cocok Ditanam di Halaman Rumah

Tanaman ini dikenal sebagai tumbuhan dengan bunga terbesar di dunia, lo.

Bunga bangkai terdiri atas banyak spesies. Jadi, sebutan bunga bangkai itu adalah julukan khas untuk jenis tanaman ini.

Tumbuhan ini berasal dari suku umbi-umbian atau talas-talasan yang juga dikenal dengan Araceae.