Kucingmu Tidak Mau Buang Air di Kotak Pasirnya? Mungkin Hal Ini Penyebabnya, Simak Cara Mengatasinya, yuk!

By Avisena Ashari, Sabtu, 6 Maret 2021 | 21:07 WIB
Ilustrasi kucing (Photo by Pedro Candeias on Unsplash)

Bobo.id - Saat merawat kucing di rumah, salah satu hal yang perlu disiapkan adalah kotak pasir atau tempat khusus untuk kucing buang air kecil dan buang air besar.

Kucing merupakan salah satu hewan yang menjaga kebersihan dirinya, kucing juga cenderung mengenali kotak pasir yang menjadi tempat buang airnya.

Baca Juga: Hindari Memberikan 5 Makanan dan Minuman Ini pada Kucing, Salah Satunya Susu Sapi

Tekstur pasir kucing juga membuat kucing mudah mengenali kotak kotoran, dan membuatnya mudah menutupi kotorannya.

Ini membuat kucing tertarik untuk menuju ke kotak kotorannya setiap ia akan buang air kecil atau buang air besar.

Tapi, kadang-kadang ada juga kucing yang tidak mau buang air di kotak pasir atau tidak mengenali kotak pasirnya.

Apa penyebabnya, ya?