Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 9 Subtema 2: Contoh Pemanfaatan Perubahan Energi dalam Kehidupan Sehari-hari

By Avisena Ashari, Jumat, 19 Maret 2021 | 08:37 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 9 Subtema 2: Contoh Pemanfaatan Perubahan Energi dalam Kehidupan Sehari-hari (photo created by cookie_studio/Freepik.com)

Bobo.id - Pada mata pelajaran kelas 4 tema 9 subtema 1, kita mempelajari tentang perubahan energi.

Dari pembelajaran itu, kita mengetahui bahwa ada berbagai pemanfaatan perubahan energi dalam kehidupan sehari-hari.

Apa saja contoh pemanfaatan perubahan energi di sekitar kita, ya?

Cari tahu kunci jawabannya, yuk!

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 9: Perubahan Energi saat Bermain Layangan, Menyetrika, Membakar Sate, dan Menggunakan Blender

Contoh Pemanfaatan Perubahan Energi di Sekitar Kita

Di sekitar kita ada banyak bentuk energi, teman-teman. Misalnya, ada energi panas, energi listrik, energi bunyi, energi gerak, energi cahaya, dan energi kimia.

Energi bisa diubah dari satu bentuk energi ke bentuk energi lainnya, teman-teman.

Nah, apa saja contoh perubahan energi itu, ya? Simak contoh berikut ini.

1. Pemanfaatan Perubahan Energi Listrik menjadi Energi Gerak

- Penggunaan kipas angin untuk menyejukkan udara di ruangan

- Penggunaan pendingin ruangan (AC) untuk menyejukkan udara di ruangan

- Penggunaan blender untuk menghaluskan buah atau bahan makanan lain

- Penggunaan mikser untuk mengaduk adonan kue 

 

Ilustrasi pemanfaatan perubahan energi listrik menjadi energi panas pada oven (Photo by cottonbro from Pexels)

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 9 Subtema 1: Mengapa Kita Harus Hemat Energi dan Bagaimana Cara Hemat Listrik?

2. Pemanfaatan Perubahan Energi Kimia menjadi Energi Panas

- Penggunaan kompor minyak untuk memasak

- Penggunaan kompor gas untuk memasak

- Kegiatan membakar ikan atau membakar sate dengan bara api

3. Pemanfaatan Perubahan Energi Listrik menjadi Energi Panas

- Penggunaan oven listrik untuk memanggang kue

- Penggunaan kompor listrik untuk memasak

- Penggunaan setrika listrik untuk menghaluskan pakaian

- Penggunaan hairdryer untuk mengeringkan rambut

4. Pemanfaatan Perubahan Energi Cahaya menjadi Energi Panas

- Kegiatan menjemur pakaian di siang hari

- Kegiatan menjemur ikan di bawah cahaya Matahari

- Kegiatan pembuatan garam di pantai

Ilustrasi pemanfaatan perubahan energi cahaya menjadi energi listrik (Pixabay)

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 Tema 9 Subtema 1: Contoh Hak dan Kewajiban terhadap Lingkungan dan Sumber Energi

5. Pemanfaatan Perubahan Energi Gerak menjadi Energi Listrik

- Digunakan pada pembangkit listrik tenaga air

- Digunakan pada pembangkit listrik tenaga angin

6. Pemanfaatan Perubahan Energi Listrik menjadi Energi Cahaya

- Penggunaan lampu bohlam untuk penerangan

- Televisi yang menghasilkan gambar saat dinyalakan

7. Pemanfaatan Perubahan Energi Cahaya menjadi Energi Listrik

- Digunakan pada pembangkit listrik tenaga surya

8. Pemanfaatan Perubahan Energi Listrik menjadi Energi Bunyi

-Televisi yang menghasilkan suara saat dinyalakan

- Radio yang menghasilkan suara saat dinyalakan

Sumber: Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas IV Tema 9, Edisi Revisi 2016 dan Berbagai Sumber

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com