Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 9 Subtema 1: Dampak Kegiatan Manusia pada Populasi Elang Jawa dan Usaha Pelestarian Elang Jawa

By Avisena Ashari, Rabu, 24 Maret 2021 | 11:15 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 9 Subtema 1: Dampak Kegiatan Manusia pada Populasi Elang Jawa dan Usaha Pelestarian Elang Jawa (EKO PRASTYO, CC BY-SA 4.0, via Wikimedia Commons)

Bobo.id - Teman-teman kelas 4, pada pembelajaran kelas 4 tema 9 subtema 1, kita mengenal hak dan kewajiban untuk menjaga kekayaan alam.

Salah satunya kita perlu melestarikan hewan-hewan yang ada di alam, seperti elang jawa.

Tahukah kamu? Populasi elang jawa juga dipengaruhi oleh kegiatan manusia.

Apa saja dampak kegiatan manusia terhadap populasi elang jawa, ya?

Yuk, kita cari tahu kunci jawabannya.

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 9: Kewajiban Manusia terhadap Hutan, Sungai, Hewan Terancam Punah, dan Pohon

Populasi Elang Jawa

Elang jawa merupakan salah satu hewan yang terancam punah, teman-teman. Karenanya, elang jawa termasuk hewan yang dilindungi.

Populasi elang jawa berkurang karena dipengaruhi oleh beberapa hal, seperti kerusakan habitat akibat bencana alam atau aktivitas manusia.

Dampak Kegiatan Manusia Terhadap Populasi Elang Jawa

Kegiatan manusia ada yang memberikan dampak buruk, yakni membuat populasi elang jawa semakin berkurang. Kemudian ada juga kegiatan yang manusia yang memberikan dampak baik, yakni menjaga populasi elang jawa agar tidak semakin berkurang.

Apa saja?