Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 8 Subtema 1: Apa Saja Jenis Pekerjaan yang Terkait dengan Kegiatan Ekonomi di Kabupaten Tabanan?

By Tyas Wening, Kamis, 25 Maret 2021 | 19:00 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 4 Tema 8 Subtema 1: Apa Saja Jenis Pekerjaan yang Terkait dengan Kegiatan Ekonomi di Kabupaten Tabanan? (Pixabay)

2. Peternakan

Kegiatan ekonomi lainnya yang berlansung di Kabupaten Tabanan adalah peternakan.

Tahukah kamu? Ayam adalah hewan ternak unggulan dari Kabupaten Tabanan, lo.

Ada tiga jenis peternakan ayam di Kabupaten Tabanan, yaitu peternakan ayam buras, ayam petelur, dan ayam pedaging.

Pada umumnya, peternakan ayam di Kabupaten Tabanan berada di Desa Udu dan Bolangan, Kecamatan Penebel.

3. Industri Kerajinan

Industri kerajinan juga menjadi salah satu kegiatan ekonomi yang ada di Kabupaten Tabanan.

Contoh kerajinan yang menjadi sumber kegiatan ekonomi adalah anyaman bambu, keramik, logam, gerabah, dan perak.

Di Kabupaten Tabanan, industri kerajinan sebagai kegiatan ekonomi berlangsung di wilayah Desa Pejaten, Kecamatan Kediri.

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 6 Tema 9 Subtema 2: Apa Persamaan dan Perbedaan Komet dan Planet?

4. Objek Wisata

Jenis kegiatan ekonomi yang juga banyak dilakukan oleh penduduk Kabupaten Tabanan adalah pada industri wisata.

Ada berbagai jenis objek wisata di Kabupaten Tabanan, seperti Tanah Lot, Alas Kedatan, Bedugul, Ulun, Danau Berantan, hingga Kebun Raya Eka Karya.

Dengan adanya berbagai objek wisata ini, maka mendukung perkembangan berbagai sektor atau usaha lainnya, seperti penginapan, restoran, hingga jasa tour guide.

Sumber: Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas IV Tema 8: Daerah Tempat Tinggalku, Edisi Revisi 2017.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com