3. Di Bawah Kulkas
Siapa sangka, justru tempat yang satu ini bisa jadi sarang ular? Ya, bagian bawah kulkas ternyata menjadi tempat menyenangkan bagi ular karena gelap dan lembap.
Seperti yang dialami warga Adelaide, Australia. Seekor ular coklat beracun bersembunyi di bawah kulkas.
Ular betina itu bertelur di sana sebelum akhirnya ditangkap.
Baca Juga: Terlihat Serupa, Ini Pengelompokan 5 Jenis Ular Hijau yang Berbisa dan Tidak Berbisa
4. Mainan
Pada April 2018 lalu, seekor ular hitam bersembunyi di antara mainan anak di Peaks Crossing, Brisbane, Australia.
Ular itu bergelung di antara tumpukan boneka binatang. Beruntung, keberadaan si ular dengan cepat diketahui oleh sang ayah.
Nah, mulai sekarang selalu langsung rapikan mainan setelah selesai bermain, ya. Lalu, tutup rapat tempat mainan kita.