Bobo.id - Lumba-lumba merupakan salah satu mamalia laut yang dikenal berenang secara berkelompok.
Kelompok itu disebut pod, teman-teman.
Ada puluhan spesies lumba-lumba. Sebagian besar di antaranya hidup di laut dan sebagian kecil hidup di air tawar.
Tahukah kamu? Orca juga termasuk lumba-lumba, lo!
Ada fakta menarik apalagi tentang lumba-lumba, ya? Cari tahu, yuk!
Baca Juga: Mengapa Paus Orca Disebut Paus Pembunuh? Ketahui 3 Fakta Seru Paus Orca, yuk!
Fakta Seru Lumba-Lumba
Masih Terjaga Meski sedang Tidur
Lumba-lumba termasuk salah satu hewan yang masih terjaga meskipun sedang tidur, lo.
Saat sedang tidur, salah satu mata lumba-lumba masih akan terbuka. Mengapa begitu, ya?
Ini berhubungan dengan cara lumba-lumba bernapas.
Bersumber dari situs Whale and Dolphin Conservation, lumba-lumba harus tetap ada dalam keadaan sadar untuk bisa bernapas.
Saat tidur, hanya ada satu bagian otak lumba-lumba yang tertidur dalam satu waktu. Sementara bagian lain otak lumba-lumba tetap terjaga dan membuatnya tetap bisa bernapas dan salah satu matanya terbuka.
Ini juga penting bagi lumba-lumba untuk mengawasi apakah ada pemangsa di sekitarnya, misalnya seperti ikan hiu.