Contoh Sikap yang Menunjukkan Bangga Sebagai Anak Indonesia, Materi PPKn Kelas 3 SD

By Sarah Nafisah, Senin, 19 April 2021 | 08:00 WIB
Contoh Sikap yang Menunjukkan Bangga Sebagai Anak Indonesia (Photo by Dio Hasbi Saniskoro from Pexels)

4. Mengenang dan Berterima Kasih pada Jasa Pahlawan

Bila membaca dan mempelajari sejarah bangsa, kita akan mengetahui bagaimana perjuangan bangsa Indonesia di masa lalu.

Bangsa Indonesia berusaha sekuat tenga berjuang agar merdeka dari penjajahan. Banyak sekali pejuang yang gugur untuk memperjuangkan dan membela tanah air.

Mereka rela berjuang mengorbankan harta dan nyawa. Semangat juang mereka harus kita miliki, yaitu pantang menyerah.

Baca Juga: Negara Seribu Pulau Sampai Negara Maritim, Ketahui Berbagai Julukan Negara Indonesia, yuk!

5. Melestarikan Budaya Indonesia

Seperti yang sudah dijelaskan pada poin kedua, kebudayaan Indonesia seringkali diapresiasi di luar negeri.

Namun, kita sebagai pemilik budaya itu sendiri jangan lengah dan mudah merasa puas. Sebab, budaya yang kita punya harus terus dilestarikan.

Kita sebagai generasi mudah harus sadar dan mulai mengenal juga mempelajari budaya yang ada di sekitar.

Dengan mempelajarinya, kelak kita bisa menurunkannya pada generasi selanjutnya.

Sumber: Buku Pendidikan Kewarganegaraan 3 : Untuk SD/MI kelas III, Novida Mulyaningrum, Andi Rivai, tahun 2009.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com