Siklon Tropis Surigae Berkembang Menjadi Super Taifun, Ketahui Apa Itu Super Taifun, yuk!

By Avisena Ashari, Senin, 19 April 2021 | 21:03 WIB
Ilustrasi gelombang tinggi (Photo by Lachlan Ross from Pexels)

Bobo.id - Siklon tropis Surigae yang berkembang dari bibit siklon tropis 94W kembali berkembang menjadi super taifun.

Siklon tropis ini merupakan siklon tropis yang wilayahnya berada di bawah tanggung jawab Japan Meteorological Agency (Badan Meteorologi Jepang).

Namun, siklon tropis ini sempat melintasi sisi utara kepulauan Indonesia dan memberikan dampak tidak langsung di sebagian wilayah Indonesia.

Baca Juga: Fenomena La Nina Bisa Berdampak pada Curah Hujan Musim Kemarau di Indonesia, Seperti Apa?

Siklon Tropis Surigae yang Berubah menjadi Super Taifun

Bersumber dari Kompas.com, pada Minggu, 18 April 2021, Siklon Tropis Surigae ditetapkan menjadi Super Typhoon Surigae atau super taifun.

Apa itu super taifun, ya?

Menurut  Bapak Miming Saepudin, koordinator Bidang Prediksi dan Peringatan Dini Cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), taifun merupakan siklon tropis yang terjadi di wilayah Samudra Pasifik di belahan Bumi utara.