Peran Setiap Orang yang Terlibat dalam Pelelangan Ikan, Materi Kelas 5 Tema 6 Subtema 2

By Tyas Wening, Jumat, 23 April 2021 | 11:00 WIB
Peran Setiap Orang yang Terlibat dalam Pelelangan Ikan, Materi Kelas 5 Tema 6 Subtema 2 (MaxPixel's contributors)

Fungsi Kegiatan Pelelangan Ikan

Selain di pasar, ikan segar dan hewan laut lainnya bisa didapatkan di pelelangan ikan.

Biasanya, kegiatan pelelangan ikan ini berlangsung di sekitar pantai atau tempat para nelayan berlabuh setelah menangkap ikan.

Apa itu kegiatan pelelangan ikan dan apa bedanya dengan penjualan ikan di pasar, ya?

Kegiatan pelelangan ikan adalah kegiatan pertemuan langsung antara nelayan dengan para pembeli.

Baca Juga: Macam-Macam Energi Alternatif: Energi Matahari, Energi Panas Bumi, Energi Air, dan Energi Angin

Nah, kegiatan yang berlangsung di pelelangan ikan adalah pembeli akan melakukan penawaran pada hasil tangkapan nelayan.

Kegiatan pelelangan ini akan dibantu oleh juru lelang, agar tercapai harga disepakati oleh nelayan dan pembeli.

Nantinya, pembeli yang melakukan penawaran dengan harga tertinggi akan mendapatkan barang yang diinginkan.