Planet Venus, Benda Kedua Paling Terang di Langit Malam
Jika ingin melihat Planet Venus, kita tidak perlu menggunakan teleskop sebagai alat bantu, lo.
Sebab, Planet Venus terlihat terang dan tidak berkelip.
Bahkan, Planet Venus adalah benda kedua paling terang yang ada di langit malam, setelah Bulan.
Apakah teman-teman pernah mendengar benda langit yang disebut bintang kejora, bintang fajar, atau bintang senja?
Baca Juga: Mengenal Fase Bulan yang Membuat Bentuknya Terlihat Berbeda Tiap Harinya
Nah, benda-benda langit dengan tiga sebutan berbeda itu sebenarnya adalah satu benda langit yang sama, yaitu Planet Venus.
Sebutan bintang kejora diberikan untuk Planet Venus karena planet ini terlihat paling terang dibandingkan dengan bintang-bintang lainnya.
Planet Venus yang letaknya paling dekat dengan Bumi ini termasuk kategori planet dalam, bersama dengan Planet Merkurius.