Apa Saja Nama-Nama Kelengkapan Seragam Pramuka? Materi Kelas 3 SD Tema 8

By Iveta Rahmalia, Jumat, 23 April 2021 | 21:18 WIB
Nama-nama kelengkapan seragam pramuka. (Pixabay)

Bobo.id - Pramuka ada di seluruh dunia, termasuk Indonesia, yang biasanya menjadi kegiatan ekstrakurikuler di sekolah.

Nah, setiap tahunnya, ada peringatan Hari Pramuka yang diperingati oleh seluruh pramuka Indonesia setiap tanggal 14 Agustus.

Tujuan dari peringatan Hari Pramuka ini adalah untuk menciptakan bangsa yang memiliki karakter serta bermartabat dari kegiatan pramuka, teman-teman.

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 3 Tema 8, Arti Tunas Kelapa sebagai Lambang Gerakan Pramuka

Apakah kamu tahu apa kepanjangan dari pramuka? Kepanjangan dari kata pramuka adalah Praja Muda Karana.

Arti dari Praja Muda Karana sendiri adalah sekumpulan anak-anak muda yang suka berkarya.

Nah, identitas khas dari para pramuka ini adalah mengenakan seragam berwarna cokelat. Sedangkan simbol pramuka adalah tunas kelapa.

 

Untuk bisa menjalankan kegiatan pramuka, kita perlu memakai kelengkapan seragam pramuka. Apa saja nama-nama kelengkapan seragam pramuka?