1. Sesuaikan Gaya Belajar
Setiap orang memiliki kemampuan yang berbeda untuk menyerap atau mengerti informasi yang didapatkan dan dipelajarinya.
Misalnya saja, ada anak yang lebih mudah belajar dengan cara melihat (visual), mendengarkan (auditori), atau dengan menggerakkan tubuh (kinestetik).
Coba perhatikan, tipe belajar seperti apakah yang dimiliki oleh teman-teman?
Dengan mengetahui dan mengerti gaya belajar yang tepat untuk diri sendiri, maka hal ini dapat membantu kita untuk lebih mudah belajar.
Contohnya, jika teman-teman memiliki gaya belajar visual, maka belajar dengan cara membaca, menghapal, atau melihat gambar menjadi cara belajar yang tepat.
2.Membuat Singkatan
Cara belajar yang tepat bagi setiap anak berbeda-beda. Nah, teman-teman bisa membuat singkatan, akronim, atau kata kunci khusus.
Hal ini dilakukan agar kita bisa lebih mudah mengingat pelajaran yang diajarkan oleh guru.
Membuat singkatan bisa dilakukan dengan mengambil huruf depan atau suku kata terdepan dari hal yang ingin kita ingat.