Produk Pembersih Juga Bisa Kedaluwarsa! Cari Tahu Tanda-Tandanya Agar Tidak Sia-Sia atau Membusuk

By Iveta Rahmalia, Minggu, 2 Mei 2021 | 14:00 WIB
Produk pembersih juga bisa kedaluwarsa. (Pixabay)

Bobo.id - Siapa yang sering membantu orang tua membersihkan rumah? Coba perhatikan botol pembersih atau produk pembersih di rumah.

Ternyata, produk pembersih juga bisa kedaluwarsa. Apa yang terjadi kalau kita masih pakai produk pembersih rumah yang kedaluwarsa?

Baca Juga: Meski Bisa jadi Pembersih Alami, Jangan Gunakan Cuka untuk Bersihkan 3 Benda Ini

Produk pembersih biasanya menggunakan bahan pengawet agar bisa menghentikan pertumbuhan mikroba atau mencegah pembusukan. Namun, bahan pengawet ini biasanya hanya bisa bertahan sekitar dua tahun.

Jika sudah lebih dari masa kedaluwarsanya, pembersih itu malah akan sia-sia kalau digunakan. Bahkan, beberapa produk akan mulai membusuk.

Coba perhatikan kemasannya, jika tertuils "Baik digunakan sebelum...", berarti ada sedikit kelonggaran dalam waktu tersebut.