Jangan Sampai Kutu Kucing Tambah Parah! Lakukan 4 Cara Ini untuk Atasi Kutu pada Kucing

By Sarah Nafisah, Senin, 10 Mei 2021 | 19:30 WIB
4 cara mengatasi kutu kucing (Photo by Heather Smith from Pexels)

2. Gunakan Sisir Kutu

Setelah mandi dan mengeringkan bulu, tentunya kita akan menyisir bulu kucing agar lebih rapi.

Nah, khusus untuk kucing yang berkutu kita bisa coba menggunakan sisir kutu. Sisir ini bisa membantu untuk menghilangkan kutu berseta telurnya.

Jika kamu menyisir kucing pada hari-hari biasa (bukan setelah mandi) bisa coba untuk mencelupkan terlebih dahulu sisir kutu ke dalam air sabun yang hangat.

Sisir yang basah bisa menjebak kutu sehingga kita dengan mudah mendapatkannya.

O iya, agar bulu kucingmu tidak rusak usahakan untuk menyisirnya searah dengan tumbuhnya bulu, ya!

Baca Juga: Karena Kelainan yang Dimilikinya, Kucing Bernama Peanut Ini Terlihat Seperti Kelinci

3. Air Lemon

Tidak hanya bermanfaat untuk manusia, air lemon juga ternyata bisa dimanfaatkan untuk kucing peliharaan yang terserang kutu.

Hal itu karena lemon mengandung asam sitrat yang merupakan salah satu zat yang bisa membantu menghilangkan kutu.

Cara menggunakannya adalah merebus potongan lemon dan gunakan airnya untuk menyemprot pada kucingmu yang berkutu.