Bobo.id - Siapa di antara teman-teman yang pernah mengunjungi kebun binatang?
Di kebun binatang ada berbagai jenis hewan yang dipelihara, teman-teman.
Sebagian kebun binatang di dunia ada yang memelihara primata seperti gorila.
Nah, gorila juga dipelihara di kebun binatang Franklin Park di Boston, New York, Amerika Serikat.
Salah satu gorila yang dipelihara di kebun binatang Franklin Park itu bernama Kiki.
Bersumber dari The Dodo, suatu hari seseorang bernama Kak Emmelina Austin mengalami hal yang mengharukan baginya saat mengunjungi kandang gorila Kiki di kebun binatang Franklin Park.
Gorila yang Mengikuti Perilaku Pengunjungnya di Kebun Binatang
Suatu hari, Kak Emmelina Austin dan suaminya, Kak Michael Austin, mengunjungi kebun binatang Franklin Park Zoo.
Saat itu, Kak Emmelina membawa serta Canyon, anaknya yang berusia sekitar satu bulan.