Mengenal Ciri dan Karakteristik Anggota Tata Surya, Ada Matahari, Meteoroid, hingga Komet

By Ratih Sari Sugeng Wijayanti, Rabu, 19 Mei 2021 | 15:40 WIB
Ilustrasi Tata Surya (Star vector created by brgfx/Freepik)

Bobo.id - Bumi merupakan salah satu anggota Tata Surya. Kemudian masing-masing anggota Tata Surya memiliki karakter yang berbeda.

Ada yang terbuat dari gas, ada juga yang terbuat dari batuan. Ukurannya pun berbeda-beda.

Bisakah teman-teman menyebutkan apa saja yang termasuk anggota Tata Surya? Mari kita mengenal ciri dan karakteristik anggota Tata Surya.

Baca Juga: Astronom Temukan Sebuah Planet Baru yang Suhunya Mencapai 2700 Derajat Celcius

Matahari

Matahari adalah pusat tata surya yang berupa bola gas raksasa.

Matahari merupakan benda langit yang paling besar di Tata Surya. Ia berputar pada porosnya sendiri atau berotasi dari barat ke timur.

Matahari juga merupakan salah dari milyaran bintang lainnya di galaksi bima sakti. Panas yang dihantarkan matahari mampu membuat adanya kehidupan di Bumi.

Tanpa Matahari, Bumi akan sangat dingin dan mungkin tidak akan ada kehidupan.