5. Kucing Belang Tortie
Kucing belang tortie atau tortoiseshell memiliki bulu campuran warna oranye dan hitam.
Kucing dengan bulu seperti ini biasanya agak pemarah, bersemangat, dan berkemauan keras.
Selain itu, kucing dengan warna bulu ini bisa jadi cerewet walau ditinggal sebentar oleh pemiliknya.
Baca Juga: 8 Cara Kucing Menunjukkan Rasa Sayang pada Pemiliknya, Kucingmu Pernah Melakukannya?
6. Kucing Belang Tiga
Hampir semua kucing belang tiga (calico) adalah betina, karena dipengaruhi oleh faktor genetik.
Nah, karena didominasi oleh kucing betina, kebanyakan dari mereka punya sifat yang penyayang.
Meski begitu, mereka juga bisa lincah dan agresif.
7. Kucing Piebald
Kucing piebald adalah kucing yang memiliki dua jenis warna pada bulunya.
Kucing dengan warna bulu ini, biasanya bertingkah sesuai dengan suasana hati, kadang bisa manja, tapi kadang bisa galak.
Namun, kebanyakan dari kucing piebald adalah kucing yang pandai dan aktif.